ALASAN MENGAPA PEREMPUAN LEBIH BANYAK BICARA - Bukan rahasia umum lagi jika wanita memang banyak bicara. Nyatanya sebuah studi mengungkap bahwa wanita sanggup menelurkan 20.000 kata setiap harinya, padahal pria hanya mampu berbicara sebanyak 7.000 kata. Apalagi sejak kecil, wanita telah dianugrahi kemampuan untuk belajar bicara dan membaca lebih cepat daripada pria. Mengapa bisa demikian?
Baru-baru ini sebuah studi yang dipublikasikan dalam The Journal of Neuroscience mengklaim telah menemukan jawabannya setelah mengamati otak lima anak laki-laki dan lima anak perempuan berusia 4-5 tahun.
Dari situ diketahui bahwa otak anak perempuan mengandung protein bernama FOXP2 dengan kadar 30 persen lebih banyak daripada yang dimiliki otak anak laki-laki. Yang mengejutkan ternyata protein FOXP2 ini dihasilkan oleh sebuah gen yang bertanggung jawab terhadap kemampuan seseorang untuk melakukan vokalisasi maupun berbicara.
"Temuan terpenting yang kami peroleh adalah protein FOXP2 ini berperan penting dalam vokalisasi," tandas ketua tim peneliti Mike Bowers dari University of Maryland School of Medicine seperti dilansir dari nydailynews, Sabtu (23/2/2013).
"Kami tak mengatakan ini adalah jawaban dari semua pertanyaan kita selama ini tapi bisa jadi temuan ini adalah perjalanan awal dimana kita dapat mulai alasan mengapa wanita cenderung lebih verbal ketimbang pria," tambahnya.
Kendati begitu peneliti mengakui jika mereka masih jauh dari pemahaman tentang bagaimana gen tersebut dapat mempengaruhi kemampuan berbicara manusia, termasuk kaitannya dengan fungsi otak yang lain. Bahkan bisa jadi penemuan protein FOXP2 ini dapat menuntun para pakar untuk mengungkap adanya perbedaan antara pria dan wanita yang jauh lebih besar dari yang pernah ada.
Sumber: detik [dot] com